Melihat Hiu Terbesar Setiap Hari di Manokwari
Ikan hiu paus atau whale shark merupakan jenis hiu terbesar yang ada di bumi. Namun meski memiliki badan besar, bukan berarti ikan hiu ini memiliki naluri menyerang yang ganas seperti di film-film. Justru ikan hiu paus dikenal memiliki perilaku bersahabat, termasuk dengan manusia.
Di Indonesia ikan hiu paus ini bisa ditemukan dibeberapa tempat. Termasuk salah satunya di Manokwari, Papua. Khusus di Papua, ikan hiu paus dapat ditemukan di Taman Nasional Teluk Cendrawasih (TNTC).
Äda garansi kemunculan hiu terbesar ini setiap hari sepanjang tahun”, kata Kepala Balai Besar TNTC, Ben Gurion Saroy.
Menurut data statistik dari Balai Besar TNTC kehadiran setiap hari ikan hiu paus disana, membuat tingkat kehadiran wisatawan juga terus melonjak. Menurut catatan terakhir tahun 2019, sudah ada 19.331 wisatawan mengunjungi TNTC, khusus untuk melihat dan berinteraksi dengan hiu paus disana.
Hiu paus dapat dijumpai di perairan Kwatisore, Nabire, Provinsi Papua. Ikan ini biasanya berinteraksi dengan bagan milik nelayan. Pengunjung dapat menyaksikan hiu paus dari atas bagan, atau dengan menyelam guna berinteraksi secara langsung di dalam air.
”Walaupun nelayan di bagan kadang tidak melihat ikan hiu paus di malam hari, tidak mempengaruhi hiu paus muncul di pagi hari”, tambah Ben.
Dari penelitian sebelumnya, kuat dugaan bahwa kemunculan hiu paus di TNTC tidak hanya disebabkan oleh keberadaan ikan puri sebagai sumber makanan. Namun juga kondisi biofisik TNTC yang mendukung perkembangan pakan alami hiu paus. Dalam hal ini, makanan hiu paus adalah crustacea (udang-udangan) yang merupakan jenis dari zooplankton.
- Baca Juga :
Mantull sob, saya paling suka dengan artikelnya, semoga bisa jadi referensi untuk dicoba, ditunggu artikel berikutnya
thank you!lamborghini huracan
Pingback: Surfer Dunia Akui Mentawai Harus Didatangi - LINGKAR BUMI
a autosurfer